"Ikutilah apa yang telah diwahyukan kepadamu dari Rabbmu; tidak ada Ilah selain Dia; dan berpalinglah dari orang-orang musyrik". (QS. Al An'am;106)

"Dan demikianlah Kami wahyukan kepadamu wahyu (Al-Quran) dengan perintah Kami. Sebelumnya kamu tidaklah mengetahui apakah Al-Kitab (Al-Quran) dan tidak pula mengetahui apakah iman itu, tetapi Kami menjadikan Al-Quran itu cahaya, yang Kami tunjuki dengan dia siapa yang Kami kehendaki di antara hamba-hamba Kami. Dan sesungguhnya kamu benar-benar memberi petunjuk kepada jalan yang lurus". (QS. Asy Syura: 52)

"Dan kamu tidak pernah mengharap agar Al-Quran diturunkan kepadamu, tetapi ia diturunkan karena suatu rahmat yang besar dari Rabbmu, sebab itu janganlah kamu sekali-kali menjadi penolong bagi orang-orang kafir". (QS. Al Qasas;86)

"Kami tiada mengutus rasul sebelum kamu melaikan beberapa orang laki-laki yang Kami beri wahyu kepada mereka (Wali),..." (Al Anbiya': 7)

"Dan jika kamu menuruti kebanyakan orang-orang yang di muka bumi ini, niscaya mereka akan menyesatkanmu dari jalan Allah. Mereka tidak lain hanyalah mengikuti persangkaan belaka, dan mereka tidak lain hanyalah berdusta (terhadap Allah)" (QS. Al An'am; 116)

Rabu, 24 Maret 2010

13 .TAKDIR KEHIDUPAN MANUSIA DI DUNIA

“ Kami berfirman : “ Turunlah kamu semua dari surga itu .Kemudian jika datang petunjuk Ku kepadamu ,maka barang siapa yang mengikuti petunjuk Ku ,niscaya tidak ada kekhawatiran atas mereka dan tidak bersedih hati “ . Qs Al Baqarah ; 38 .

 

PETUNJUK ALLAH :

1 .Rasul : Qs Al An’am ; 106 dan Qs Al Haqqah ; 40 .
  •  “ Ikutilah apa yang telah diwahyukan kepadamu dari Tuhanmu ; tidak ada Tuhan selain Dia ; dan berpalinglah dari orang – orang musyrik “.
  • “ Sesungguhnya Al Quran itu adalah benar – benar wahyu Allah yang diturunkan kepada rasul yang mulia “.
2 .Kitab Al Qur’an : Qs Al Ma-idah : 16 .
“ Dengan kitab itulah Allah menunjuki orang - orang yang mengikuti keridhoan Nya ke jalan keselamatan dan Allah mengeluarkan orang – orang itu dari gelap gulita kepada cahaya yang terang benderang dengan seizin Nya dan menunjuki mereka ke jalan yang lurus ”.

 
PERINTAH ALLAH :
  • “ Peganglah dengan teguh apa yang telah Kami berikan kepadamu ,serta ingatlah selalu dan amalkan apa yang tersebut di dalamnya supaya kamu menjadi orang – orang yang bertaqwa “.Qs Al A’Raf ; 171 .
  • “ Dan barang siapa yang memutuskan perkara tidak berdasarkan kepada apa yang telah diturunkan Allah maka sesungguhnya mereka itu adalah orang – orang kafir ”. Qs Al Maidah ; 44 .
TAKDIR MANUSIA TERHADAP PETUNJUK ALLAH :
  • ” Ini adalah ayat – ayat Al kitab (Al Qur’an) .Dan kitab yang diturunkan kepadamu dari Tuhanmu itu adalah benar ;akan tetapi kebanyakan manusia tidak beriman kepadanya “. Qs Ar Ra’d ; 1 .
  • “ Sesungguhnya telah berlalu sebelum kamu sunnah – sunnah Allah ;  karena itu berjalanlah kamu di muka bumi dan perhatikanlah bagaimana akibat orang – orang yang mendustakan Rasul – Rasul “.Qs Ali Imran ; 137. - “ Inilah dua golongan (golongan bertaqwa dan golongan kafir) yang selalu bertengkar (di dunia) ,mereka saling bertengkar mengenai Tuhan mereka .Maka orang kafir akan dibuatkan kepada mereka pakaian –pakaian dari api neraka .Disiramkan air yang mendidih di kepala mereka “.Qs Al Hajj ; 19 .
  • ” Dan sesungguhnya Kami jadikan untuk isi neraka jahanam kebanyakan dari jin dan manusia ,mereka mempunyai hati tetapi tidak dipergunakan untuk memahami ayat – ayat Allah dan mereka mempunyai mata tetapi tidak dipergunakannya untuk melihat dan mereka mempunyai telinga tidak dipergunakan untuk mendengar ayat – ayat Allah .Mereka itu seperti binatang ternak bahkan lebih sesat lagi “.Qs Al A’Araf ; 179 .
“ Sesungguhnya orang – orang yang beriman itu adalah mereka yang apabila disebut nama Allah gemetarlah hati mereka dan apabila dibacakan kepada mereka ayat – ayat Nya bertambahlah iman mereka... ”.Qs Al Anfal ; 2 .

 
Sby ,2 maret 2010

 
GK Wardana

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar